Kabupaten dan Kota di Provinsi Sumatera Barat
Kabupaten dan Kota di Provinsi Sumatera Barat – Provinsi Sumatera Barat adalah salah satu Provinsi yang terletak di Pulau Sumatera, tepatnya di bagian Tengah pesisir Barat Pulau Sumatera. Provinsi dengan singkatan SUMBAR ini berbatasan dengan Provinsi Sumatera Utara dibagian Utaranya serta Provinsi Bengkulu dan Provinsi Jambi di bagian Selatannya. Di sebelah Timur, Provinsi Sumatera Barat berbatasan dengan Provinsi Riau sedangkan di sebelah barat Provinsi Sumatera Barat merupakan Lautan luas yaitu Samudera Hindia. Provinsi Sumatera Barat berdiri pada tanggal 31 Juli 1958 berdasarkan Dasar Hukum UU No. 61 Tahun 1958. Ibukota Provinsi Sumatera Barat adalah Kota Padang.
Berdasarkan letak Geografisnya, Provinsi Sumatera Barat berada di 1° 54’ Lintang Utara dan 3° 30’ Lintang Selatan serta 98° 36’ dan – 101° 53’ Bujur Timur. Gunung Tertinggi di Provinsi Sumatera Barat adalah Gunuh Talamau dengan ketinggian 2.913 meter dari permukaan laut. Luas wilayah Provinsi Sumatera Barat adalah 42.012,89km2 dengan jumlah penduduk sebanyak 5.383.988 jiwa.
Daftar Kabupaten dan Kota di Provinsi Sumatera Barat
Secara Administratif, Provinsi Sumatera Barat terdiri dari 12 Kabupaten dan 7 Kota. Berikut ini adalah daftar Kabupaten dan Kota di Provinsi Sumatera Barat beserta Ibukota dan luas wilayahnya.
No. Kabupaten/kota Ibu kota Luas Wilayah
1 Kabupaten Agam Lubuk Basung 1.804,30 km²
2 Kabupaten Dharmasraya Pulau Punjung 2.961,13 km²
3 Kabupaten Kepulauan Mentawai Tuapejat 6.011,35 km²
4 Kabupaten Lima Puluh Kota Sarilamak 3.571,14 km²
5 Kabupaten Padang Pariaman Parit Malintang 1.332,51 km²
6 Kabupaten Pasaman Lubuk Sikaping 3.947,63 km²
7 Kabupaten Pasaman Barat Simpang Ampek 3.887,77 km²
8 Kabupaten Pesisir Selatan Painan 5.749,89 km²
9 Kabupaten Sijunjung Muaro Sijunjung 3.130,40 km²
10 Kabupaten Solok Arosuka 3.738,00 km²
11 Kabupaten Solok Selatan Padang Aro 3.346,20 km²
12 Kabupaten Tanah Datar Batusangkar 1.336,10 km²
13 Kota Bukit Tinggi Bukit Tinggi 25,24 km²
14 Kota Padang Padang 693,66 km²
15 Kota Padangpanjang Padangpanjang 23,00 km²
16 Kota Pariaman Pariaman 66,13 km²
17 Kota Payakumbuh Payakumbuh 85,22 km²
18 Kota Sawahlunto Sawahlunto 231,93 km²
0 Response to "Sumatra Barat "
Posting Komentar